HARDIKDA KE-64 DI SMP NEGERI 2 BANDA ACEH SERTA LOMBA KREATIVITAS SISWA

Peringatan Hari Pendidikan Daerah (Hardikda) Aceh ke-64 tahun 2023 digelar upacara yang dilaksanakan di SMP Negeri 2 Banda Aceh (Sabtu, 2 September 2023)

HARDIKDA KE-64 DI SMP NEGERI 2 BANDA ACEH

Banda Aceh-- Peringatan Hari Pendidikan Daerah (Hardikda) Aceh ke-64 tahun 2023 digelar upacara yang dilaksanakan di SMP Negeri 2 Banda Aceh (Sabtu, 2 September 2023) bertindak sebagai Pembina Upacara yaitu kepala sekolah Bapak Arlis M S.Pd.,M.Pd dengan tema "Bergerak Maju untuk Pendidikan Aceh yang Lebih Baik". Peserta upacara yaitu guru, tenaga kependidikan dan peserta didik mulai dari kelas VII, VIII dan IX, upacara berlangsung dengan tertib dan khidmat.

sejarah Hardikda Aceh sangat berbeda dengan Hardiknas. Hardikda Aceh lahir dari semangat baru semua komponen rakyat termasuk tokoh-tokoh Aceh, berhimpun untuk tujuan mulia pada tanggal 2 September 1959. Yaitu berhenti dari perang fisik dan politik menuju kemajuan melalui pendidikan yang dikenal dari “Darul Harb Menuju Darussalam.” Tekad bulat di Kota Pelajar Mahasiswa (Kopelma) Darussalam yang ditandatangani oleh Presiden RI Soekarno adalah bukti sejarah dukungan rakyat Aceh untuk memajukan Aceh melalui jalur pendidikan.

Setelah acara upacara hardikda usai maka dilanjutkan dengan serangkaian lomba seperti rangking 1, berhitung cepat, tebak gambar dan speeling bee.

Bapak Arlis selaku kepala sekolah mengharapkan agar kita dapat   dapat meningkatkan mutu pendidikan Aceh dan akan melahirkan generasi Aceh yang religius, kreatif, inovatif serta berakhlak mulia  (EA).


Galeri kegiatan


kegiatan lomba

lomba rangking 1


Lomba rangking 1


lomba berhitung cepat



lomba speeling bee



FOTO BERSAMA GURU DAN TENAGA KEPENDIDIKAN SMP NEGERI 2 BANDA ACEH


LINK TERKAIT