PEMBERIAN HADIAH BAGI SISWA-SISWI PEMENANG LOMBA EKSTRAKURIKULER SETELAH PAS SEMESTER GANJIL TAHUN 2023/2024

Ekskul dimulai dari tanggal 16 s.d. 19 Desember 2023 dengan aneka lomba diantaranya Rounders, Tarik Tambang, Pidato PAI, Lomba Menulis Cerpen, Kaligrafi, Vokal Solo dan Desain Poster.

Pemberian hadiah bagi para pemenang setelah acara upacara bendera

Setelah pelaksanaan PAS semester ganjil tahun 2023/2024 dimulai pada tanggal 4 Desember s.d. 14 Desember 2024 berakhir, maka  SMP Negeri 2 Banda Aceh mengadakan lomba ekstrakurikuler yang diikuti seluruh siswa kelas VII, VIII dan IX. Ekskul dimulai dari tanggal 16 s.d. 19 Desember 2023 dengan aneka lomba diantaranya Rounders, Tarik Tambang, Pidato PAI, Lomba Menulis Cerpen, Kaligrafi, Vokal Solo dan Desain Poster.

Senin (8/1/2024) merupakan hari puncak pengumuman dan pemberian hadiah bagi para pemenang setelah upacara bendera dengan pembina upacara oleh Ibu Fatilah Erni, S.Pd. Sontak riang gembira dan keriuhan dari supporternya pun kian memecahkan suasana setelah mengikuti  upacara bendera secara khidmat.

  • Ibu Fatilah Erni, S.Pd Sebagai pembina Upacara

Aneka lomba diumumkan oleh Siti hardiyanti, S.Pd dan diserahkan hadiah langsung wakil Kepala Sekolah juga diikuti oleh guru pada bidang lomba masing-masing.

Dibidang lomba Rounders dengan jurinya Bapak Heri Adi, S.Pd dan Ibu Rehana Mauliza, S.Pd

Juara 1           : kelas IX-7

Juara 2           : kelas IX-3

Juara 3           : kelas IX-6

Dibidang lomba Tarik Tambang dengan jurinya Bapak Arif Muazzan, S.Pd dan Bapak Denzi Aprial, S.Pd

Juara 1           : kelas IX-3

Juara 2           : kelas IX-4

Juara 3           : kelas IX-2

Dibidang Lomba Pidato PAI dengan jurinya Ibu Netty Meirawati, S.Ag dan Ibu Feri Rahmayani, S.Pd

Juara 1           : Aisyah Putri Ramadhani  dari kelas VIII-3

Juara 2           : Zadia dari kelas IX-3

Juara 3           : Zahra Natasya dari kelas VIII-7

Dibidang Lomba Kaligrafi dengan jurinya bapak Zulkarnaini, S.Pd.I dan Ibu Eka Afriliani, S.TP

Juara 1           : Athaya Rahmi  dari kelas IX-6

Juara 2           : Ghina Al Mahira dari kelas IX-6

Juara 3           : Salsabila Putri dari kelas IX-6

Dibidang Lomba Menulis Cerpen dengan jurinya Ibu Feri Rahmayani, S.Pd dan Ibu Fitriana, S.Pd

Juara 1           : Naurah Fitiah dari kelas IX-2

Juara 2           : Raisha Putri Izzati dari kelas IX-4

Juara 3           : Nabila Ulfah dari kelas VII-5

Dibidang Lomba Vokal Solo dengan jurinya Ibu Siti Hardiyanti, S.Pd dan Ibu Elia Zuhra, S.Pd

Juara 1           : Aurel Syakila dari kelas IX-2

Juara 2           : Humaira dari kelas IX-5

Juara 3           : Salwa dari kelas VIII-3

Dibidang Lomba Poster dengan jurinya Ibu Siti Hardiyanti, S.Pd dan Ibu Elia Zuhra, S.Pd

Juara 1           : Ataya Rahmi dari kelas IX-6

Juara 2           : Mecha Faskiya dari kelas VII-6

Juara 3           : Ghina Almahira dari kelas IX-6

Aneka lomba pada ekstrakurikuler tahun ini terlaksana dengan lancar dan sukses. Tentunya hal tersebut tidak akan terselenggara dengan baik tanpa kerja sama dari kepanitian seluruh warga Spendoe, seluruh pihak OSIS, serta tim juri. Kita mengharapkan semoga kedepan acara ekskul ini dapat terus terlaksana dan lebih memotivasi siswa untuk pengembangan diri lebih baik lagi.

Dokumentasi:



"Selamat atas keberhasilannya, tetap semangat dan sukses"

Penulis: Eka Afriliani

LINK TERKAIT